Yahoo Terus Berambisi Saingi YouTube Milik Google, Siapkan Dana 3,39 Triliun Rupiah untuk Akuisisi NDN



Sudah bukan rahasia lagi kalau Yahoo ingin memberikan saingan yang sepadan untuk layanan streaming video YouTube milik Google. Mereka pun pernah berulang kali membeli layanan serupa seperti DailyMotion ataupun Hulu. Sayangnya, langkah Yahoo terus gagal. Namun hal tersebut nampaknya belum membuat Yahoo berhenti.

Dalam sebuah laporan terbaru yang dikutip dari Wall Street Journal, Yahoo kini telah menetapkan target pembelian baru. Target tersebut adalah layanan sindikasi video News Distribution Network (NDN). Bahkan untuk membeli NDN, perusahaan yang dipimpin oleh Marissa Mayer tersebut telah menyiapkan dana sebesar 300 juta USD atau setara 3,39 triliun rupiah.

NDN sendiri merupakan sebuah layanan streaming video yang kini mempunyai lebih dari 100 ribu konten. Namun konten-konten tersebut bukan milik mereka sendiri. Konten-konten video tersebut didapatkan dari para partnernya seperti Bloomberg, New York Daily News serta Los Angeles News.
NDN juga mempunyai jumlah pengunjung yang sangat banyak. Pada bulan Januari, NDN mempunyai sebanyak 573 juta view. Bahkan NDN pada tahun lalu merupakan situs video terbesar keempat.
thumbnail
Judul: Yahoo Terus Berambisi Saingi YouTube Milik Google, Siapkan Dana 3,39 Triliun Rupiah untuk Akuisisi NDN
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Internet, Teknologi :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz